Hijrah Is Not Scary? Ustadz Abdurrahman Zahier Bicara Begini
Kamis, 17 Oktober 2024 I 22.45 WIB
Reporter & Editor : Alam Abu Umar
IslamBaik.com, Jakarta - Bagi muda-mudi terutama dikalangan Gen Z yang berkonsentrasi tinggal di berbagai kawasan urban perkotaan kini gerakan "hijrah" telah menjadi fenomena baru anak muda yang bernilai positif.
Hal ini ditandai dengan maraknya kegiatan kajian islam ilmiah, berkembangnya berbagai media sosial dakwah, komunitas dakwah dan muamalah hingga meningkatnya literasi masyarakat terkait perkembangan ekonomi syari'ah yang semakin diterima oleh pasar muslim di Indonesia.
Namun, bagi sebagian lainnya proses hijrah dianggap "menakutkan." Terutama ketika para pemuda hijrah seketika merubah sikap dan perilakunya menjadi agak kaku dan bahkan cenderung keras alias dianggap "engga asyik lagi" terutama ketika mereka sedang bergaul dengan "circle" atau komunitas pertemanannya yang lama.
Apakah sebegitu menakutkannya prosesi "hijrah" di kalangan anak muda itu? Ustadz Abdurrahman Zahier dalam sebuah acara talkshow bertajuk "Hijrah Is Not Scary" ikut angkat bicara.
Menurut dai muda yang memiliki ribuan "followers" di instagramnya itu bahwa proses hijrah tak selalu "menakutkan" karena segala kebiasaan negatif dari kemaksiatan yang kita tinggalkan pasti akan diganti dengan banyak kebaikan oleh Allah Azza wa Jalla baik ketika hidup di dunia maupun di akherat kelak.
"Bahwa orang yang berhijrah dia diabadikan di dalam Al quran dan akan dikumpulkan bersama orang-orang yang beriman dan beramal shaleh bahkan bersama orang-orang yang berjihad," kata Ustadz.
Namun, Ustadz pun tidak menafikan jika hijrah itu sangat berat dan butuh ekstra kesungguhan dan perjuangan.
"Ketika kita berhijrah, boleh jadi kita akan meninggalkan circle kita, hobi, life style kita, dan berbagai kebiasan kita yang tidak dibenarkan agama. Sehingga hijrah itu butuh mentalitas, hijrah butuh pengorbanan, hijrah itu ga mudah," tegas Ustadz.
Ustadz melanjutkan bahwa di dalam proses manusia berhijrah sangat membutuhkan dukungan dari orang terdekat dan lingkungan kita. Hijrah tak bisa dilakukan sendirian dan kita harus berkumpul di dalam eksosistem atau circle yang kondusif.
"Berhijrah bukan cuma sekedar penampilan, karena merubah penampilan itu gampang. Tapi mengganti passion, mengganti mental, mengganti life style dan hobi, itu berat dan ga mudah," jelas Ustadz kepada para jema'ahnya.
Di tengah kajian ada sebuah pertanyaan menarik yang dilontarkan Ilham Pradipta selaku host acara tentang kapan sebaiknya para Gen Z berhijrah? Untuk menjawabnya, Ustadz memberikan sebuah perbandingan dan penyemangat bahwa sepuluh dari para sahabat yang dijamin masuk syurga, maka mayoritasnya berusia di bawah tiga puluh tahun.
"Mereka mengambil titik balik (hijrah -red) di usia-usia yang muda, dan mereka menjadi orang-orang top di dalam peradaban manusia disebabkan mereka engga menunda proses hijrahnya," tambah Ustadz menyemangati para Sobat Kulture dari kalangan Gen Z yang serius mendengarkan kajiannya.
Di akhir nasehatnya, Ustadz memberi pesan dan motivasi singkat untuk segera bertobat dan berhijrah selagi kita masih muda.
"Dan proses hijrah itu dapat menghapus dosa-dosa semuanya," tutup Ustadz dengan optimis.
Progam acara Kulture Talk yang menghadirkan Ustadz Abdurrahman Zahier sebagai narasumber utama dan dibawakan oleh Ilham Pradipta sebagai host digelar pada Kamis (17/10/2024) di Gedung Menara 165, Jakarta. Event ini diselenggarakan oleh Mumtaz Creative yang bekerjasama dengan Deen Academy dan Khadeejah Center.
Agung Paramata sebagai Project Officer dari event Kulture Talk dan Halal Kulture 2024 sengaja mengangkat tema hijrah pada talkshow kali ini karena ingin menyasar kalangan Gen Z yang tertarik ingin belajar agama namun dengan cara yang diminati oleh mereka.
"Supaya mereka di awal-awal hijrah tuh engga melihat sebagai sesuatu yang berat, menakutkan dan stigma negatif tentang belajar agama itu nanti radikal, nanti sulit dan lain-lain," jelas Agung.
Menurut Agung, acara Kulture Talk yang banyak dihadiri oleh para Gen Z ibukota ini merupakan rangkaian kegiatan menuju event Halal Kulture pada 1-3 November 2024 mendatang di ICE, BSD City - Tangerang, Banten.
Yuk kita hijrah dan istiqamah, yuk kita berbuat kebaikan.
IslamBaik.com
"Media Islami Penebar Kebaikan"
(AAU)
Video lengkapnya silakan klik link berikut: https://www.youtube.com/live/Z0LmxiaNSJU